Loading...
FOTO
Penulis: Dedy Istanto 07:26 WIB | Jumat, 22 Januari 2016

Pohon Hias Bunga Sakura Mulai Ramai Dipesan Jelang Imlek

Pohon Hias Bunga Sakura Mulai Ramai Dipesan Jelang Imlek
Dua pekerja terlihat sibuk merangkai pohon hias bunga sakura yang mulai banyak dipesan oleh pelanggan sebagai salah satu pernak pernik menjelang perayaan Imlek 2567 disalah satu pertokoan di kawasan Pasar Glodok, Jalan Gajah Mada, Jakarta Barat, Kamis (21/1). Pohon hias bunga sakura berbagai warna dijual bervariatif berkisar mulai dari Rp 250.000 sampai dengan Rp 3.500.000 tergantung tingkat kesulitannya. (Foto-foto: Dedy Istanto).
Pohon Hias Bunga Sakura Mulai Ramai Dipesan Jelang Imlek
Seorang pekerja saat menata pohon hias bunga sakura yang sudah hampir jadi dibuat yang merupakan pesanan dari salah satu pelanggan menjelang perayaan Imlek tahun ini sebagai ornamen yang bisa diletakkan di sudut ruangan.
Pohon Hias Bunga Sakura Mulai Ramai Dipesan Jelang Imlek
Dua orang warga melintas diantara pertokoan penjual pernak pernik serta hiasan Imlek yang berada di kawasan Pasar Glodok, Jakarta Barat yang pada hari ini mulai ramai dikunjungi.
Pohon Hias Bunga Sakura Mulai Ramai Dipesan Jelang Imlek
Para pekerja toko saat membawa salah satu pohon hias bunga sakura berukuran besar untuk dibawa ke dalam mobil bak terbuka yang dipesan oleh salah satu pelanggan untuk hiasan menjelang perayaan Imlek tahun ini.
Pohon Hias Bunga Sakura Mulai Ramai Dipesan Jelang Imlek
Para pekerja toko di kawasan Pasar Glodok, Jakarta Barat saat merangkai pohon hias bunga sakura sebagai salah satu pernak pernik menjelang perayaan Imlek tahun ini yang sejak awal bulan Januari mulai dibuat karena banyak pesanan.

JAKARTA, SATUHARAPAN.COM – Menjelang perayaan Imlek ke-2567 berbagai pernak-pernik mulai ramai dipesan pelanggan. Salah satunya warna-warni hiasan pohon bunga sakura plastik yang ramai dipesan oleh warga di salah satu pertokoan di kawasan Pasar Glodok, Jalan Gajah Mada, Jakarta Barat, hari Kamis (21/1).

“Pembuatan pohon hias bunga sakura dari awal bulan Januari sudah dibuat,” ujar salah satu pekerja toko yang jaraknya saling berdekatan satu dengan yang lainnya. Dia menambahkan, untuk harga bervariasi, tergantung besaran dan juga banyaknya bunga yang dipasang. Semakin banyak cabang batang dan bunganya semakin mahal. “Untuk harga berkisar mulai dari sekitar Rp 250.000 sampai dengan Rp 3.500.000,” katanya.

Pohon hias bunga sakura plastik dibuat dari bahan plastik yang ditempel menggunakan lem perekat menggunakaan batang pohon dari jambu biji yang dipesan. Batang pohon jambu dibersihkan lalu diberi lapisan cat supaya terlihat mencolok. Sementara untuk warna bunga sakura didominasi dengan warna ungu dan merah.

Toko yang terletak di kawasan perkampungan Pecinan tersebut setiap tahunnya rutin menjual berbagai pernak-pernik serta hiasan menjelang perayaan Imlek. Tidak hanya pohon hias, berbagai jenis lampu lampion serta amplop merah angpau juga lengkap dijual untuk para pelanggannya.

Perayaan Imlek tahun ini menurut penanggalan Tionghoa, tahun ini dimulainya tahun monyet. Bila dihitung berdasarkan kalender Masehi, tahun baru Imlek jatuh pada hari Senin, 8 Februari 2016. Tahun baru Imlek biasanya diisi dengan berbagai kegiatan, salah satunya dengan makan malam bersama keluarga, kegiatan membersihkan rumah untuk  menyambut “nasib baik” di tahun yang baru.

Editor : Eben E. Siadari


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home