Loading...
DUNIA
Penulis: Diah Anggraeni Retnaningrum 19:16 WIB | Senin, 31 Maret 2014

Polisi Tangkap Dua Pria Diduga Terlibat Penipuan Bank Vatikan

Bank Vatikan adalah lembaga keuangan yang paling tertutup di dunia. (Foto: bbc.co.uk)

VATIKAN, SATUHARAPAN.COM – Polisi Italia telah menangkap dua orang yang diduga mencoba untuk mendepositkan triliunan euro berupa obligasi palsu di Bank Vatikan.

Para petugas mengatakan dua orang tersebut yang berwarga negara Amerika dan Belanda, menyatakan bahwa mereka telah memiliki janji dengan petugas bank untuk masuk namun akhirnya dua orang tersebut diserahkan kepada polisi.

Petugas mengatakan bahwa surat obligasi palsu dengan nilai nominal € 3 triliun (Rp. 47 kuadriliun) ditemukan di tas mereka.

Para tersangka dilaporkan akan membuka rekening di bank tersebut.

Bank Vatikan yang secara resmi disebut sebagai Institut untuk pekerjaan agama telah mengelola ribuan rekening pribadi yang dipegang oleh kardinal, uskup dan permintaan dari beberapa pihak yang bergerak di bidang keagamaan di seluruh dunia.

Kedua tersangka kemudian dibebaskan setelah menunda penyelidikan lebih lanjut, polisi penjaga keuangan, Davide Cardia mengatakan bahwa hukum di Italia tidak memerlukan penangkapan untuk menyelidiki penipuan.

Vatikan telah memperketat prosedur perbankan setelah dikritik oleh badan pengawas Eropa yang telah digunakan sebagai haven fiskal luar negeri.

Paus Fransiskus telah memerintahkan perombakan total dari bank dan penyelidikan rinci ke dalam transparansi transaksi tersebut.

Paus memecat dua mantan direksi yang kini menghadapi tuduhan atas pencucian uang. (bbc.co.uk)

Editor : Yan Chrisna Dwi Atmaja


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home