Loading...
INDONESIA
Penulis: Ignasius Liliek 11:17 WIB | Senin, 26 Mei 2014

Seknas Muda Jokowi Melbourne Dideklarasikan

Deklarator Presidium Seknas Muda Jokowi Melbourne berdiri dari kiri ke kanan, Ulya Jamson, Yacinta Kurniasih, Mohammad Rangga W dan Retno Agustin bersama dengan kaum muda Indonesia dan Mahasiswa mendeklarasikan dukungan terhadap Jokowi -Jusuf Kalla di Melbourne, Australia, Minggu (25/5). (Foto: Ignasius Liliek)

MELBOURNE, SATUHARAPAN.COM - Komunitas muda warga Indonesia bersama dengan sejumlah mahasiswa yang tinggal di Melbourne mendeklarasikan Sekretariat Nasional (Seknas) Muda Jokowi Melbourne di Kampus University of Melbourne, Parkville, Melbourne, Australia, Minggu (25/5).

Acara deklarasi yang dibuka dengan pembacaan puisi “Melawan Lupa” karya Widji Tukul dan sarasehan tentang masa depan politik Indonesia ini berlangsung cukup dinamis. Sejumlah mahasiswa yang sedang menjalankan tugas belajar di Melbourne sangat antusias untuk datang pada acara ini.

Anggota Presidium Seknas Muda Jokowi Melbourne, Retno Agustin pada kesempatan tersebut mengatakan deklarasi dukungan terhadap capres dan cawapres Joko Widodo dan Jusuf Kalla ini didasari oleh semangat kaum muda untuk meneladani kepemimpinan nasional yang saat ini ingin bergerak menyelesaikan permasalahan bangsa secara cepat dan tepat.

“Jokowi-Jusuf Kalla hadir sebagai pilihan terbaik karena kemauan dan kemampuan mereka untuk selalu menjadi pemimpin yang memberi contoh nyata bekerja untuk perubahan dalam kesederhanaan,” ujar Retno Agustin yang akrab dipanggil Retno.

Sedangkan, salah seorang pengagas SekNas Muda Jokowi Melbourne, Yacinta Kurniasih mengatakan bahwa kaum muda yang berada di Melbourne menitipkan harapan akan kehidupan politik yang bersih serta pembangunan yang berkemanusiaan untuk Indonesia di masa yang akan datang.  

“Kami sepakat menjadi elemen pemenangan Jokowi-Jusuf Kalla dengan tetap memelihara sikap kritis dalam mengawasi kinerja Jokowi-Jusuf Kalla jika mereka terpilih,” kata Yacinta yang disambut dengan tepuk tangan.

Deklarasi di Melbourne ini merupakan salah satu dukungan dari mahasiswa Indonesia di Australia, yang sehari sebelumnya mendeklarasikan diri di Canberra, Perth dan Adelaide. 


BPK Penabur
Gaia Cosmo Hotel
Kampus Maranatha
Back to Home